Bangkitkan Ekonomi, Gubernur ajak Peserta Rakernas HIKMAHBUDHI Nikmati NTB

Mataram-MP-Gubernur NTB Dr. H. Zulkieflimansyah mengajak peserta Rapat Kerja Nasional XII (Rakernas) Himpunan Mahasiswa Buddhis Indonesia (HIKMAHBUDHI) agar memaksimalkan waktu di pulau seribu masjid dengan menikmati keindahan di NTB.

“Rapat kerja tidak harus diruangan, namun bisa dilakukan di pinggir pantai atau dihamparan rumput pegunungan,sehingga pikiran kita segar untuk hasilkan ide dan gagasan yang brilian,”kata Doktor Zul, Sabtu (30/10/ 2021) di Gedung Graha Bhakti Praja, Kantor Gubernur.

Termasuk menyambangi KEK Mandalika, tempat sirkuit balap dunia, yang sebentar lagi pertengahan November 2021 akan digelar WSBK dan awal 2022 perhelatan MotoGP.

” Ayo kunjungi dan nikmati destinasi wisata di Pulau Lombok dan Pulau Sumbawa, mumpung Kongresnya di NTB,”ajak mantan anggota DPR RI ini.

Ditambahkan Kapolda Irjen Pol Muh Ikbal, bahwa NTB sudah siap menggelar event dunia tersebut.

“Apalagi vaksinasi terus digesa menuju herd immunity terus dioptimalkan sampai seluruh sasaran terpenuhi, insya Allah NTB aman untuk dikunjungi,”kata Kapolda.

Kongres tersebut, dihadiri secara virtual oleh Menpora RI Dr. H. Zainudin Amali dan mahadiswa Budhis se Indonesia, Sekretaris Ditjen Bimas Buddha RI, Ketua Umum HIKMAHBUDHI dan para toko agama, pemuda, dan tokoh masyarakat. (Diskominfotik-MP)

Bagikan berita

About admin

I am a web developer who is working as a freelancer. I am living in Saigon, a crowded city of Vietnam. I am promoting for http://sneeit.com

Check Also

Bupati IDP-Wabup Dahlan Hadiri Safari Ramadhan di Maria Wawo

Wawo, kab bima-MP-Hari ke-7 Ramadhan 1444 Hijriyah, bertepatan dengan Selasa (28/3) Jajaran Pemerintah Kabupaten Bima …

One comment

  1. Greetings from Idaho! I’m bored at work so I decided to browse your site on my iphone during lunch break.
    I enjoy the info you present here and can’t wait to take a look when I get home.
    I’m shocked at how fast your blog loaded on my phone ..
    I’m not even using WIFI, just 3G .. Anyhow, fantastic blog!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *