Bupati Bima: “Vaksinasi Penting Agar Kekebalan Anak Terjaga”

Kab bima-MP-Pencanangan Vaksinasi COVID-19 bagi Anak Usia 6 sampai dengan 11 Tahun yang dirangkaikan dengan Vaksinasi Covid-19 Ke-3 (booster) bagi warga lanjut usia (lansia) dan rentan tingkat Kabupaten Bima resmi dimulai Rabu (19/1) di SDN 1 Tente Kecamatan Woha oleh Bupati Bima Hj.Indah Dhamayanti Putri SE

“Dengan mulai aktifnya kegiatan belajar-mengajar (KBM) di sekolah secara tatap muka, maka peran guru dan orang tua akan pentingnya vaksinasi untuk para murid penting untuk digalakkan agar imunitas anak terjaga dan terhindar dari rantai penularan Virus Covid 19 di lingkungan sekolah”. Kata Bupati mengawali sambutannya saat melakukan peninjauan vaksinasi perdana di SDN 1 Tente-Woha tersebut.

“Tugas kita semua memastikan kesiapan untuk melaksanakan vaksin,kemudian tugas orang tua dan para guru selain tugas utama dari tenaga kesehatan, agar mensosialisasikan dan memberikan informasi kepada anak-anak, dan masyarakat secara umum, melawan berita hoax terkait vaksin yang bisa mengakibatkan kurangnya keberanian masyarakat untuk melaksanakan vaksin.” Ujar Bupati yang hadir bersama Sekretaris Daerah kabupaten Bima Drs. H.M. Taufik HAK, M.Si,Staf Ahli,Asisten I, Inspektur, Kepala Dinas Kesehatan, KAlak BPBD dan sejumlah Kepala Perangkat Daerah terkait.

Dihadapan para Camat,Kepala Puskesmas dan Kepala UPT Dikbudpora Kecamatan Woha, Belo dan Palibelo,Muspika Kecamatan Woha,tim vaksinantor dan tenaga kesehatan tersebut,Hj. Indah Dhamayanti Putri menekankan,untuk para camat yang lain juga harus mengadakan kegiatan yang sama seperti hari ini dan insya Allah Bupati akan hadir langsung sekaligus memberikan pembinaan kepada jajaran ASN di tiap kecamatan.

Bupati berharap desa lain juga melaksanakan kegiatan yang sama.”Hari ini diawali di desa Tente,selanjutnya saya berharap desa-desa yang lain agar terpantau oleh para Camat, Muspika kepala Puskesmas sehingga kita pastikan pemberian vaksin anak ini dapat berjalan merata di seluruh desa.”

Pencanangan vaksinasi COVID-19 untuk lanjutan (booster) Lansia menggunakan vaksin Pfizer, Astrazaneca dan Moderna, sedangkan anak Usia 6-11 tahun tersebut menggunakan vaksin Coronavac yang dilakukan secara serentak yang diikuti 3 kecamatan itu menyediakan 500 dosis vaksin untuk anak-anak dan juga diprioritaskan bagi lansia dan masyarakat yang akan mengikuti Ibadah Haji.(Prokim-MP)

Check Also

Ikbal Dinda Daftar Ke KPU NTB 2024

Mataram-MP-Pasangan,Ikbal -Dinda,resmi mendaftar sebagai calon gubernur dan wakil gubernur ntb di KPU ntb,pada tgl 29-8-2024 …

One comment

  1. You have mentioned very interesting details!
    ps nice website.Raise range

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *