Lomba Cerdas Cermat Museum, SMP 1 Monta Dan SMPN Prado Jadi Perwakilan Tingkat Provinsi Nusa Tenggara Barat

Kab Bima-MP-Lomba Cerdas Cermat Museum (LCCM) Tingkat SMP se-Kabupaten bima tahun 2025 telah selesai digelar.Dalam hal ini,SMP Negeri 1 monta dan SMP 1 prado terpilih untuk mewakili kabupaten Bima mengikuti lomba tingkat Provinsi ntb

Dengan kata lain, SMPN 1 monta berhasil menyabet juara 1 tingkat Kabupaten Bima dan SMPN prado mendapatkan juara 2 pada tgl 14 april tahun 2025 yang dilaksanakan di musium asih mbojo yang di ikuti oleh perwakilan SMP di tingkat kecamatan yang ada.

Ibu Syahraini seksi cagar budaya kabupaten Bima menjelaskan bahwa kegiatan tersebut untuk menumbuhkan kecintaan generasi muda pada sejarah dan museum.

“Pemerintah menggalakkan cinta tanah air. Salah satunya menumbuhkan cinta pada sejarah negara,kebudayaan masyarakat,serta museum,” papar Syahrini.

Syahrini menyatakan,lomba cerdas cermat museum (LCCM) merupakan upaya dalam menumbuhkan kecintaan tersebut.

Awak media metropembahuruancq menemui kepala SMPN 1 monta di kantor dinas dikpora,Menyatakan sebagai kepala sekolah dan guru pembimbing siswa siswi SMP Negeri 1 monta dalam LCCM mengaku senang dan bangga.Pasalnya,SMP Negeri 1 monta akan mewakili Kabupaten Bima menuju ke tingkat Provinsi Nusa Tenggara Barat

“Perasaan saya sebagai seorang kepala sekolah dan pembimbing melihat murid saya juara sangat senang dan bangga karena dapat mewakili kabupaten bima ke propinsi untuk mengikuti Lomba Cerdas Cermat Museum,” kata pak Nazib,kamis di kantor dinas dikpora kepada awak media metropembahuruan.

Begitu pun kepala sekolah SMPN Prado di tempat yang sama juga meras bangga terhadap siswa,siswinya mampu meraih juara 2,dan bisa ikut mewakil kabupaten Bima untuk mengikuti lomba cerdas cermat Museum, karena kabupaten Bima mengutus juara satu dan juara dua untuk ikut lomba.Tutupnya(Yuli)

Check Also

Wakil Bupati Bima, dr. Irfan Bersama Seluruh OPD Melaksanakan Gotong royong

Kab Bima-MP-Wakil Bupati bima,dr,Ifan bersama Organisasi Perangkat Daerah Kabupaten Bima Gotong Royong bersih,bersih di pingir …