Kab Bima-MP-Kabupaten bima menjalin silaturahmi dan menggelar kegiatan ramah tamah dengan pejuang perintis kemerdekaan RI, dalam rangka Memperingati Hari Ulang Tahun Republik Indonesia (HUT RI) Ke-79 yang jatuh pada tanggal 17 Agustus 2024
Kegiatan berlangsung di aula kantor Bupati.Hadir dalam kegiatan Kapolres bima
Dandim 1608,Kajari,kemenag,sekda,kadis Dikpora, kadis pertanian,Plt Kepala BKD, Bupati IDP,serta hadir juga pejuang perintis kemerdekaan dan KNPI
Kabaq kesra Kabupaten bima menyampaikan, tujuan dari kegiatan ramah tamah ini adalah untuk merenungkan kembali dan menteladani sejarah perjuangan para pejuang yang telah berkorban untuk memperjuangkan kemerdekaan Republik Indonesia, dan memberikan pemahaman serta menanamkan semangat nilai-nilai kejuangan kepada generasi penerus bangsa.
“Para pejuang yang diundang pada kegiatan silaturahimi ini terdiri dari DPC-Legiun Veteran Kabupaten bima,DHC-45 Kabupaten bima dan Pepabri/Warakawuri Kabupaten bima,”kata kabaq.
Ketua DPC-Legiun Veteran Ibrahim Kabupaten bima yang mewakili para pejuang Perintis Kemerdekaan mengucapkan terima kasih yang setulus-tulusnya kepada Pemerintah Kabupaten bima yang telah mengadakan kegiatan silaturahim.
“Jangan jadikan acara ini sebagai kegiatan seremonial saja tetapi jadikan kegiatan ini sebagai hubungan untuk mempererat hubungan antara Pemerintah Kabupaten bima.dengan para pejuang yang ada di Kabupaten bima,” ujar Ibrahim.
Selanjutnya,dia juga mengatakan,dalam memperjuangkan kemerdekaan bangsa ini,kami tidak pernah memandang perbedaan baik itu suku,agama dan bahasa tetapi dengan adanya perbedaan yang dimiliki menjadikan kami semakin kuat untuk memerdekakan bangsa Indonesia.“Tidak ada pengabdian yang mendua,NKRI harga mati merdeka,” teriaknya.
Bupati IDP mengatakan,acara silaturahimi yang kita selenggarakan pada hari ini bertujuan untuk mengenang dan menghormati jasa-jasa para pahlawan pejuang kemerdekaan serta menanamkan kembali arti pentingnya nilai-nilai kepahlawanan khususnya kepada para generasi muda penerus bangsa.
“Kita sebagai generasi penerus bangsa harus dapat meneladani nilai-nilai dan semangat perjuangan para veteran untuk meneruskan perjuangan membangun bangsa dan negara yang kita cintai ini,” ujar IDP.
Lebih lanjut dia menjelaskan,saat ini tidak ada kata lain kecuali kita harus menatap ke depan lebih bersatu melangkah bersama dalam cita-cita bangsa dan para pejuang tidak boleh berhenti sampai disini,kita harus melangkah bersama menuju Indonesia maju.
“Melalui kegiatan silaturahmi ini kami ingin mengajak para pejuang perintis kemerdekaan untuk terus berkarya,terus mengabdi bersama kami yang lebih mudah karena kami juga ingin berbuat yang terbaik untuk bangsa dan negara ini,” tandasnya.(Yuli)